picture picture picture
Kamis, 08 April 2010 Posted in: , , 1 Respond

Segalanya tentang Al-Qur'an




Bagi seorang muslim, Anda pastinya tahu apa itu Al-Qur'an. Terkadang kita agak sulit untuk mengetikkan ayat Al-Qur'an pada software pengolah kata semacam MS.Word, Open Office, dan lain sebagainya. Untuk Ms. Word sendiri mungkin Anda sudah pernah mendengar yang namanya Qur'an in word. Program gratisan buatan Muhammad Taufik ini memang cukup bisa diandalkan untuk kita yang suka mengetikkan ayat Al-Qur'an di word.

Jika Anda ingin mencoba bisa download DISINI.
Setelah instalasi nanti ketika Anda membuka Ms. Word akan ada menu tambahan di samping help yang bernama Al-Qur'an



Jika Anda klik akan tampil seperti ini



Jika Anda pilih Get All maksudnya adalah menampilkan Ayat beserta terjemahannya. Nanti akan tampil seperti ini



Pada contoh saya memilih Al Fatihah Ayat 1 yakni lafadz Basmalah dan nanti akan tampil seperti ini



Cukup simpel bukan?

Kalau koneksi internet Anda cepat dan stabil, coba buka situs http://www.quranexplorer.com/quran/
Anda bisa memilih bentuk terjemahannya, bahkan Anda bisa mendengarkannya dalam bentuk Audio dengan 9 orang yang terkenal akan suaranya seperti Al-Ghamdi, As Sudais, dan lainnya.



Tak hanya Qur'an namun Hadits pun juga disediakan. Jika Anda menggunakan IDM maka Anda bisa mendonwload nya. Buat Anda yang malas menggunakan browser bisa juga download software nya yang berpenampilan sama dengan browser aslinya. Download DISINI



(note: di tempat saya software ini terdeteksi ada backdoor oleh symantec, namun ketika saya non aktifkan tidak ada crash yang terjadi pada komputer).

Sekian reviewnya, kalau ada info lain akan saya tambahkan disini.

Update

Pas saya mencari-cari ternyata ada situs yang menarik yang dari dulu saya pernah nemu tapi lupa apa namanya. Ketika Anda mencari ayat yang berhubungan dengan akhlak atau keimanan pasti akan sulit jika mengecek satu per satu. Belum lagi hafalan kita yang sering hilang entah kemana. Nah jika Anda berkunjung ke http://quran.kawanda.net/ disana Anda bisa mencari-cari tentang ayat yang Anda inginkan. Jika koneksi Anda terbatas, Anda bisa mencoba lihat di halaman download.



Disana ada beberapa produk yang sangat membantu. Salah satunya tentang Indeks Al-Qur'an tadi. File yang berformat chm dengan besar sekitar 9.3 MB ini cukup mengesankan. Mirip dengan Qur'an Explorer hanya saja dengan spesialisasi pengindeks-an Al-Qur'an agar kita mudah mencari ayat yang kita inginkan.



Software lain dan kegunaannya Anda bisa lihat langsung di halaman download nya.



-haz-

1 Responses to “Segalanya tentang Al-Qur'an”

  1. Kohan126 says:

    lumayan juga ini softwarenya sob....
    mau ijin coba sob...
    tak langsung ke TKP..